Inilah Beberapa Tips Bermain Clash Of Clans Untuk Pemula


Siapa yang tidak mengenal game online clash of clans yang saat ini memang banyak dimainkan oleh pengguna smartphone. Game strategi ini memang telah banyak mencuri perhatian dari pemilik smartphone bahkan banyak juga pengguna PC yang memainkan game ini di PC mereka menggunakan emulator. Meskipun bisa dibilang game ini tidak memiliki grafik yang menakjubkan tetapi banyak juga orang yang ketanggihan memainkan game ini.

Karena game ini bersifat online, maka anda bisa bersaing dengan teman – teman anda atau juga bersaing dengan orang lainnya yang juga memainkan game ini. Jika anda pemula dalam game ini, jangan khawatir karena kami akan memberikan beberapa tips bermain clash of clans.

Inilah Beberapa Tips Bermain Clash Of Clans Untuk Pemula Mudah

Bagi anda yang telah memainkan game ini, tentu anda paham bahwa cukup rumit untuk bisa membangun kota, membangun pasukan, menyerang kota dan juga membangun clan dengan cara yang efisien dan kami akan memberikan tips bermain clash of clans yang efisien seperti berikut.

tips bermain clash of clans

Simpan gems anda
Gems memang bisa digunakan untuk apada saja dan salah satunya adalah untuk mempercepat proses (memang dalam membangun bangunan dan pasukan membutuhkan waktu yang lama). Tetapi anda jangan sampai tergoda karena anda bisa menggunakan gems tersebut dengan lebih berguna. Intinya anda harus sabar dan jangan membuang gems dengan hal – hal yang tidak berguna.

Serang saja begitu punya pasukan
Mungkin anda tipe orang yang lebih suka bertahan dibandingkan dengan menyerang tetapi dalam Clash Of Clans, menyerang dengan tipe pasukan yang pas untuk mendapatkan resource lebih cepat dibandingkan membangun tambang level tinggi dan menunggunya menghasilkan gold dan elixir.

Membangun pertahanan kota yang bagus
Kami akan memberikan tips membangun pertahanan kota yang bagus yaitu :
  • Tempatkan bangunan penyimpanan gold dan elixir di tempat paling terlindungi
  • Gunakan mortar sebagai senjata utama dan tempatkan di tengah
  • Buat canon dan tower di sekeliling untuk menangkal serangan
  • Buat tembok untuk melindungi setiap bangunan bukan tembok melingkar untuk semua bangunan
  • Posisikan sernjara pertahanan untk sebisa mungkin melingkupi semua bangunan
  • Senjata yang paling kuata diletakkan di tengah kota
  • Letakkan bangunan yang relatif kurang penting diluar agar penyerang membutuhkan waktu yang lama untuk masuk ke dalam kota

Membangun aliansi dengan kota lain
Ketika anda telah memiliki kota yang mumpuni dalam kata lain telah menyelesaikan level single player, membangun ulang kastil, anda bisa bergabung dengan pemain lainnya. dengan begitu anda bisa mendapatkan banyak keuntungan.

Memilih kota untuk diserang
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menyerang kota agar pengeluaran anda untuk membangun pasukan tidak percuma dan menghasilkan resource dan trophy yang lebih maksimal.
  • Lihat resource kota yang akan diserang. Jika hanya sedikit, anda sebaiknya melewatkan kota tersebut. karena sekali pasukan digunakan untuk perang, anda tidak akan bisa mendapatkannya kembali kecuali membangun pasukan lagi.
  • Lihat level dari Town Hall. Hal ini dikarenakan apabila level kota yang anda serang lebih tinggi, maka kesempatan menang akan menjadi lebih kecil.
  • Lihat pertahanan  kota tersebut. jika senjata pertahanan bagus dari sisi penempatannya, anda harus menyerang dengan pasukan yang memiliki kemampuan khusus

Inilah Beberapa Tips Bermain Clash Of Clans Untuk Pemula Mudah dan Ampuh

Itulah beberapa tips bermain clash of clans yang bisa anda lakukan ketika anda bermain dan semoga saja tips ini bermanfaat untuk anda.